GaptaCyber II Jakarta 14 - 11 - 2024
Paduan Suara Merah Putih (PSMP) Nusantara dengan Ketua umum Delly Rasubala ,memberikan kepercayaan kepada PSMP cabang Kalimantan Timur IKN yang diketuai Felmy Rumagit dan Wakil ketua Pdt. Viane Nayoan mengadakan Ibadah Perayaan Natal tahun 2024 di Aula Lt 1 Tower Heliconia PUPR IKN pada hari Jumat 15 November 2024.
Pada kegiatan acara Ibadah Perayaan Natal ini, PSMP KalTim IKN ketua Felmy Rumagit yang juga tokoh perintis IKN sekaligus pengusaha Katering dan Restauran Kawanua dalam kegiatan Ibadah Perayaan Natal ini akan mengundang Pejabat tamu undangan Otoritas IKN Dr. Ir Moch. Basuki Hadimuljono, M.sc , Asisten Direktur Gedung Haliconia PUPR Sandra Lase , Pejabat Pemda IKN dan Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama yang ada di IKN, tegas Panpel Stenly Wowor, MA.
Dalam Ibadah Perayaan Natal tahun 2024 ini PSMP Nusantara KalTim mengambil Tema, " Bersama Merajut Kebhinnekaan Silahturahmi Persaudaraan Nusantara "tegas Stenly Wowor.
Disampaikan juga Ibadah Perayaan Natal tahun 2024 ini pertama kalinya diadakan di Ibukota Negara Nusantara (IKN) karena Ibukota Negara Jakarta dipindahkan ke Ibukota Negara Nusantara Kalimantan Timur, makanya Perayaan ini sungguh luar biasa.
Rencana Ibadah Perayaan Natal di IKN ini akan diisi pembicara Delly Rasubala, S. Th yang juga Ketua umum PSMP dengan mengundang tamu Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat juga tidak ketinggalan masyarakat luas dan sekitarnya.
Pada acara Ibadah Perayaan Natal pertama PSMP Nusantara yang diadakan di IKN ini, ketua Cabang IKN Felmy berharap bisa terlaksana dengan lancar dan sukses. Bisa diadakan setiap tahun dan berkolaborasi dengan Otoritas Ibukota Negara Nusantara dan masyarakat IKN Kalumantan Timur.TJS