
KABUPATEN BANDUNG | MEDIA - GAPTA CYBER.COM
Solidaritas dan kepedulian kembali terukir dalam wujud nyata di Desa Margamukti, Pangalengan, pasca gempa bumi yang melanda beberapa waktu lalu.
Ormas PP (Pemuda Pancasila) dan 234 SC (Solidarity Community) dua organisasi kemasyarakatan dari Margahayu tersebut, bersatu padu menggelar aksi bakti sosial untuk meringankan beban para korban gempa.
Sandi Nugraha Wakil ketua Ormas PP Margahayu saat di temui di lokasi baksos Kampung Los Cimaung Desa Margamukti pada hari Senin (23/09/2024). menjelaskan.
Kami atas nama PP Margahayu tergerak tangan untuk membantu saudara-saudara kami yang terdampak gempa, melalui kolaborasi dengan 234 SC Margahayu, kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan meringankan beban mereka."
Bantuan yang disalurkan berupa mie instan, air mineral, dan lain - lain . Tidak hanya itu, tim gabungan dari Ormas PP dan 234 SC juga meninjau ke beberapa titik lokasi bangunan yang rusak di beberapa rumah warga.
"Kami melihat banyak rumah yang mengalami kerusakan cukup parah. Oleh karena itu, kami bersama anggota menanyakan kebutuhan warga, yang rencananya mereka Minggu depan akan kembali lagi, jelas Sandi.
Lain halnya dengan Prabu selaku Ketua Ormas 234 SC Margahayu menambahkan semoga bantuan dan dukungan ini dapat sedikit meringankan beban saudara-saudara kami yang terdampak gempa.
"Kami juga mengajak semua pihak untuk terus memberikan dukungan dan bantuan bagi para korban," ungkap Prabu.
Aksi kolaborasi Ormas PP dan 234 SC ini merupakan bukti semangat gotong royong dan kepedulian terhadap sesama.
Hal ini menjadi inspirasi bagi pihak lain untuk terus menjalin kerjasama dan saling menguatkan di masa sulit, ujar Prabu.
Di sisi lain Jajang Akin setelah menerima bantuan secara simbolis di posko Los Cimaung memaparkan Kami atas nama Pemdes Desa Margamukti beserta Warga mengucapkan.
"Terimakasih kepada Ormas 234 SC, PP Margahayu, dan Ormas PP Pangalengan Kiki dan Deni yang telah ikut serta memberikan bantuan."
Mudah-mudahan menjadi amal baik bagi mereka semua dan berharap kedepan ada bantuan berupa Sembako dan terpal, harap Jajang. (Ayi Supriatna)