Proses pencairannya melalui Bank Himbara dan PT Pos Indonesia, kalau yang mendapatkan bansos tersebut peserta PKH dan Sembako pencariannya melalui kartu ATM. Namun sangat di sayangkan untuk 12 orang KPM warga Desa Serang Mekar Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat.
Sampai saat ini tidak bisa menerima bantuan tersebut di karenakan ulah oknum ketua PKH yang berinisial (DY) dan oknum istri Ketua RW (NR) yang di duga telah mengadaikan kartu KKS merah putih atau kartu ATM kepada seorang rentenir (NN).
Di dalam ATM tersebut selain uang bantuan Elnino yang tidak bisa di nikmati, ada juga uang bantuan PKH dan Sembako sampai saat ini bulan Maret para KPM masih belum menerima kartu ATM dan sejumlah uang yang merupakan hak mereka.
Padahal oknum tersebut pernah berjanji akan mengembalikan kartu ATM beserta sejumlah uang pada tanggal (01/03/2024) namun sampai saat ini belum di kembalikan juga.
Di sisi lain salah satu KPM yang merupakan korban yang enggan di sebutkan namanya mengatakan kami atas nama KPM yang lain awalnya tidak berniat untuk meminjamkan uang bantuan Elnino, PKH dan Sembako.
Untuk itu kami tidak butuh surat pernyataan, yang kami butuhkan kartu KKS merah putih milik kami dan sejumlah uang karena kami tidak meminjamkannya melainkan hak kami di curi.
Masih KPM berharap agar KKS dan sejumlah uang segera di kembalikan, sesuai yang di janjikan dan kami pun akan berkoordinasi dengan pihak yang mengerti hukum atau pihak yang berwajib, ungkap KPM Jumat (08/03/2024). Sampai berita ini tayang pihak lainnya belum bisa di hubungi guna di pinta keterangan. (AS/Red)