Iklan

terkini

Polri Luncurkan Program Budaya Literasi Lewat Distribusi Buku Sampai Pelosok Nusantara

Staff Redaksi GAPTA Cyber
8/30/23, 14:03 WIB Viewer Today Last Updated 2023-08-30T07:03:34Z

TAPTENG, GAPTACYBER.com - Polri peduli budaya literasi bertajuk “Distribusi Buku Sampai Pelosok Nusantara."


literasi adalah kemampuan membaca dan menulis. Namun seiring perkembangan zaman, literasi rupanya tak hanya soal membaca dan menulis.


Gerakan Literasi Sekolah adalah sebuah Gerakan dalam upaya menumbuhkan Budi Pekerti Siswa yang bertujuan agar Siswa memiliki budaya membaca dan menulis sehingga tercipta pembelajaran sepanjang hayat.


Polres Tapteng turut andil dalam Program Nasional bertajuk “Polri Peduli Budaya Literasi, Distribusi Buku Sampai Pelosok Nusantara".


Pada Program ini, Polres Tapteng membagikan berbagai jenis buku bacaan gratis kepada Anak-anak di Sekolah yaitu SD Negeri di Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng ) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) pada Selasa (29/08/2023) pagi 


Prosesi pembagian berbagai jenis buku tersebut dipimpin langsung oleh Kabag SDM Polres Tapteng didampingi sejumlah jajarannya dan Bhabinkamtibmas.


Kapolres Tapteng AKBP Basa Emden Banjarnahor mengatakan, "Kegiatan literasi merupakan Program Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo dan pelaksanaannya serentak di Indonesia."


“Program Literasi ini pelaksanaannya serentak di tiap Polda, Polres/Polresta serta Polsek di tanah air.” ujarnya pers statement Selasa (29/08/20239 kepada Wartawan


“Program literasi merupakan salah satu upaya Polri untuk menggalakkan kembali budaya gemar membaca bagi masyarakat, khususnya pada Anak muda. imbuhnya.


Dengan adanya Gerakan distribusi Buku yang inisiasi Kapolri, harapannya mampu menaikkan angka literasi di Indonesia. pungkas. Kapolres. (Dep)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Polri Luncurkan Program Budaya Literasi Lewat Distribusi Buku Sampai Pelosok Nusantara

Terkini

Iklan